Cara Setting Blog WordPress: Permalink Setting

Permalink Setting bisa disebut sebagai salah satu bagian fundamental dari WordPress yang sangat membantu blog Anda terindex dan mendapatkan posisi terbaik di mesin pencari seperti Google atau Bing.

Permalink adalah singkatan dari “permanen link“, alias alamat permanen suatu halaman di WordPress. Nah, melalui permalink setting ini, Anda bisa mengatur bentuk alamat dari tiap-tiap artikel Anda.

Bagaimana caranya? Ikuti penjelasan berikut ini:

Wordpress Setting - Permalink

Common Settings

Pada fitur ini Anda bisa menentukan bagaimana alamat dari setiap postingan di blog WordPress Anda. Anda bisa memilih bentuk permalink dari 5 setting yang sudah disiapkan, mulai dari ‘Plain’ hingga ‘Post name’.

Nah, setting yang umum digunakan adalah Post name yang ditambahkan dengan akhiran .html seperti ini: /%postname%.html

Nantinya setiap artikel akan ditampilkan seperti ini:

http://www.domainanda.com/judul-artikel-baru.html

***

Anda juga bisa memilih Custom Structure, dimana nantinya Anda bisa menambahkan elemen-elemen tertentu ke dalam permalink sesuai kebutuhan.

Berikut adalah beberapa kode yang biasa digunakan dalam setting Custom Structure permalink:

%post_id% = akan diganti dengan ID artikel

%year% = akan diganti dengan tahun artikel dibuat

%monthnum% = diganti dengan bulan artikel ditulis

%day% = diganti dengan tanggal penulisan artikel

%postname% = diisi dengan post slug (text yang dibuat menurut judul artikel)

Contoh penggunaannya adalah seperti berikut ini:

Kode yang dimasukkan : /%year%/%monthnum%/%day%/%postname%/

Maka URL permalink yang muncul nantinya adalah : http://www.domainanda.com/2016/05/14/judul-artikel-baru/

Anda juga bisa menambahkan kata-kata atau tulisan lain misalnya seperti ini:

Kode yang dimasukkan: /artikel/%postname%.html

URL yang muncul : http://domainanda.com/artikel/judul-artikel-baru.html

Optional

Pada fitur ini Anda bisa melakukan perubahan pada Category base dan Tag base. Tinggal Anda masukkan saja kata yang menjadi pilihan pengganti dari base defaultnya. Perhatikan gambar di bawah ini:

Wordpress Setting - Permalink - Optional

Dengan perubahan Category dan Tag base seperti di atas, maka nantinya alamat kategori postingan di blog Anda akan menjadi:

http://www.domainanda.com/topik/judul-kategori/

Demikian pula alamat Tags dari postingan akan berubah menjadi:

http://www.domainanda.com/trend/judul-tags/

***

Jangan lupa untuk selalu klik tombol “Save Changes” setelah Anda menyelesaikan perubahan settingan di blog Anda.